Facebook

Jenis Jenis Komponen Penting Android | Wajib kalian Ketahui sebagai pengguna Android

Penggunaan smartphone saat ini sudah menjadi kebutuhan sehari hari baik untuk berkomunikasi hingga bekerja. Salah satu sistem operasi yang memiliki banyak pengguna ialah Android. Terdapat jenis jenis komponen penting android yang dapat menciptakan android mampu bekerja dengan maksimal.
Meskipun setiap hari Anda menggunakan android, namun apakah Anda sudah tahu apa saja komponen dari handphone Anda?
Untuk dapat mengenali lebih dalam mengenai handphone, maka cari tahu tentang berbagai hal mengenai smartphone yang setiap hari digunakan.
Daftar Komponen Penting Android

1. Layar
Gambaran komponen hp android pertama yang mudah diperhatikan ialah layar yang menjadi komponen utama smartphone. Beragam layar yang digunakan untuk android bisa berbeda beda sesuai dengan merk yang digunakan.
Pada umumnya, kategori layar terdiri dari dua kelompok, pertama LCD yang menggunakan IPS contohnya produk dari merk LG. Kategori kedua yakni LED yang menggunakan teknologi AMOLED maupun Super Amoled, Samsung menggunakan layar jenis ini.
Lalu lebih baik menggunakan teknologi AMOLED atau IPS untuk smartphone android Anda? Jika memang Anda sering menggunakan handphone di luar ruangan, maka LCD cocok digunakan. Sebaliknya, jika Anda menginginkan handphone yang memiliki warna tajam maka Amoled adalah solusinya.

 2. Baterai
Untuk dapat berfungsi dengan normal, maka sebuah android haruslah menggunakan baterai. Tentu sebagai pengguna Anda menginginkan smartphone yang memiliki kapasitas baterai yang besar sehingga dapat bertahan lama.
Ketika tegangan baterai masuk ke smartphone, maka komponen IC power akan melakukan pendistribusian kepada komponen yang memerlukan. Fungsi dari IC power ini sangat penting, jika IC Power Rusak maka smartphone akan mati total.
Saat ini teknologi baterai yang digunakan pada berbagai smartphone ialah lithium - ion. Terdapat baterai removable atau baterai yang bisa dilepas dan non removable atau baterai tanam.

3. Memori dan Penyimpanan
Jika Anda melihat gambar mesin hp android maka dapat terlihat bagian memori dan penyimpanan. Untuk dapat menjalankan handphone dengan baik maka dibutuhkan RAM dengan besaran yang beragam. Semakin besar ukuran RAM maka kerja android juga bisa semakin cepat.
RAM sendiri saat ini sudah menggunakan teknologi yang mutakhir seperti LPDDR3 dan LPDDR4. Bahkan beberapa android mewah dan berkelas telah menggunakan LPDDR4X.
Sementara untuk penyimpanan berbagai media, data dan aplikasi memori yang digunakan beragam mulai dari 16 GB hingga 256 GB. Anda juga bisa menambahkan memori eksternal sesuai dengan kapasitas yang diizinkan oleh smartphone.

4. Kamera
Tidak hanya sebagai alat komunikasi, penggunaan smartphone saat ini juga digunakan sebagai alat foto. Terlebih saat ini sudah banyak android yang menggunakan kamera dengan resolusi tinggi sehingga hasilnya tak kalah bagus dengan kamera sungguhan.
Salah satu komponen hp yang sering rusak ialah kamera, oleh karena itu Anda harus berhati hati saat menggunakan smartphone. Dalam kamera sendiri masih terdapat berbagai komponen pendukung seperti lensa, alat pendeteksi cahaya hingga prosesor gambar.

5. Sensor
Komponen penting lainnya dan dapat memberikan pengalaman menggunakan smartphone. Beberapa komponen sensor yang ada di smartphone seperti Digital Compass, Proximity Sensor, Accelerometer dan beberapa lainnya.
Penggunaan sensor bahkan dapat menunjukkan kelas smartphone apakah berada di kelas bawah atau kelas atas.
Itulah berbagai jenis jenis komponen penting android yang dapat menciptakan satu smartphone yang utuh. Dengan penggunaan berbagai komponen unggul dan berkualitas, maka penggunaan smartphone akan lebih optimal. Jadi, silahkan pelajari lebih lanjut tentang komponen dari android yang Anda miliki.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Jenis Jenis Komponen Penting Android | Wajib kalian Ketahui sebagai pengguna Android"

Post a Comment